Mahasiswa Universitas Eka Sakti angkatan 2022 kelompok 22 laksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Nagari Kampuang Pinang Kec. lubuk Basung Kab. Agam. (20/8/22)
Kegiatan KKN yang dilaksanakan oleh Universitas Eka Sakti tersebut bertujuan untuk melahirkan sarjana yang berkompeten dibidang studi yang mereka ambil, dan menjadikan kegiatan tersebut sebagai Pengabdian Mahasiswa kepada Masyarakat.
Dalam kegiatan KKN kelompok 22 Universitas Eka Sakti kali ini di isi dengan kegiatan Penyerahan bibit tanaman buah-buahan sebanyak 1.000 batang kepada masyarakat kampung pinang.
Ketua Kelompok mahasiswa KKN kelompok 22, bapak Rezo Junio menyampaikan " kita sengaja memberikan bibit tanaman buah-buahan seperti Mangga, Sirsak, Jambu Madu, Pokat, dll kepada masyarakat agar masyarakat peduli terhadap lingkungan dan hijaukan alam.
"Kegiatan penanaman bibit pohon ini diharapkan dapat memberikan sumbangsih kepada lingkungan di Nagari Kampuang Pinang, dan diharapkan setelah bibit pohon tumbuh besar masyarakat dapat memanfaatkan buah-buahan yang dihasilkan oleh setiap pohon yang di tanam" Ulas Rezo.
Baca juga:
Unand Terima 7.035 Mahasiswa Baru Tahun 2022
|
Kegiatan KKN mahasiswa Universitas Eka Sakti yang diadakan di Nagari Kampuang Pinang tersebut juga di sambut baik oleh masyarakat.
(Berry)