Progres Terbaru Jalan Tol Padang – Pekanbaru Seksi I Padang – Sicincin, Ini Sejumlah Penampakannya

    Progres Terbaru Jalan Tol Padang – Pekanbaru Seksi I Padang – Sicincin, Ini Sejumlah Penampakannya

    PADANG, - Pembangunan Jalan tol Padang – Pekanbaru seksi 1 Padang – Sicincin terus berlanjut. Meski terlambat dari target, namun pembangunan jalan tol terus menunjukkan progres.

    Berdasar data yang dirilis PT. Hutama Karya (Persero) di situs resmi mereka, progres pembangunan konstruksi mencapai 45 persen. Ruas tol Padang – Sicincin ini memiliki panjang 36 km dengan nilai investasi Rp4, 753 triliun. Diperkirakan, jalan tol ini akan dilalui sekitar 5.287 kendaraan per hari.

    Awalnya, jalan tol Padang – Sicincin ditarget beroperasi pada tahun 2021. Namun, karena lambatnya proses pembebasan lahan, target operasi pun molor.

    Berikut penampakan atau gambar terbaru jalan tol Padang – Sicincin yang dirilis PT. Hutama Karya (Persero) melalui situs resminya:

    1. Galian untuk timbunan ex. Preloading – Unloading STA 7 + 575 – STA 9 + 000

    2. Masa tunggu Preloading STA 9 + 000 – STA 9 + 500

    Jalan Tol Padang – Pekanbaru yang merupakan rangkaian Jalan Tol Trans Sumatra (JTTS) memiliki panjang total 254 km. Pembangunannya terbagi menjadi enam seksi, yaitu Seksi I Padang – Sicincin, Seksi II Sicincin – Bukittinggi, seksi II Bukittinggi – Payakumbuh, Seksi IV Payakumbuh – Pangkalan, seksi V Pangkalan – Bangkinang dan seksi VI Bangkinang – Pekanbaru.

    Ruas Tol Padang – Pekanbaru ini ditargetkan beroperasi pada tahun 2025. Namun, persoalan lahan yang rumit di Sumbar, membuka kemungkinan target tersebut berat untuk tercapai. (*) 

    Afrizal

    Afrizal

    Artikel Sebelumnya

    Gubernur Mahyeldi Dukung Revitalisasi Lokasi...

    Artikel Berikutnya

    Hendri Septa Khatib Jumat di Masjid Baitul...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Kasat Resnarkoba Polres Solok Gelar Sosialisasi Bahaya Narkoba di Koto Gadang Koto Anau
    Kapolres Agam Tekankan Pentingnya Ketahanan Pangan Dalam Kunjungan Kerja Ke Polsek Palembayan, 
    Inovasi Puskesmas Cubadak, Dapat Dukungan Masyarakat dan Pemda
    Polsek Lubuk Basung Berikan Sentuhan Nyata untuk Pendidikan Agama

    Ikuti Kami