Dukung Perekonomian Masyarakat, Bupati Solok Bagikan Ratusan Sembako di Nagari Surian

    Dukung Perekonomian Masyarakat, Bupati Solok Bagikan Ratusan Sembako di Nagari Surian

    SOLOK - Pemerintah Daerah Kabupaten Solok membagikan bantuan berupa ratusan paket sembako kepada masyarakat Nagari Surian, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Solok pada Sabtu (27/1). Acara berlangsung di Kantor Walinagari Surian, yang dihadiri oleh sejumlah tokoh penting yakni Bupati Solok, Epyardi Asda bersama Anggota DPR RI Komisi V Athari Gauthi Ardi, Asisten I, Kepala OPD, Camat Pantai Cermin, Forkopimcam, Walinagari Surian, serta masyarakat setempat.

    Bupati Solok dalam sambutannya menyampaikan bahwa Pemerintah setempat telah mengalokasikan dana untuk masyarakat Kabupaten Solok. Dan tahun ini Pemkab Solok telah mengalokasikan dana untuk 10.000 paket sembako dalam mendukung perekonomian masyarakat.

     
    Sementara di Nagari Surian, Kecamatan Pantai Cermin Bupati membagikan bantuan paket sembako sebanyak 550 untuk masyarakat yang membutuhkan. 


    "Dengan adanya sembako ini diharapkan dapat membantu sedikit beban masyarakat Kabupaten Solok, " ujarnya.
    Ia juga menekankan pentingnya rasa solidaritas dan gotong royong di tengah masyarakat.Dan bantuan ini tidak hanya dipandang sebagai sekedar bantuan materi saja, tapi lebih dari itu menandakan kepedulian serta dukungan pemerintah kepada warganya.

    Bupati Solok juga menginstruksikan Walinagari untuk mendata warga yang membutuhkan bantuan sembako tetapi belum menerimanya.

    “Ini adalah komitmen pemerintah kepada warganya, semoga ini akan menjadi bantuan berkelanjutan untuk membantu warga yang membutuhkan.” pungkasnya.(Amel)

    JIS Sumbar

    JIS Sumbar

    Artikel Sebelumnya

    Rumah Tahanan Kelas IIB Batusangkar Lakukan...

    Artikel Berikutnya

    Kunjungan Kerja ke Koto Hilalang, Bupati...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Merusak Reputasi, Tuduhan Tak Mendasar, DC akan Ambil Upaya Hukum
    Bang Wako dan Kader Kelurahan Birugo Gercep Tangani Mila Saat Menderita Bocor Ginjal
    Hendri Kampai: Jika Rp.1000 per Hari Duit Rakyat untuk Kesehatan, Kira-kira Cukup Gak?

    Ikuti Kami