Arus Mudik Lancar, Polda Riau Tuai Apresiasi Dari Masyarakat

    Arus Mudik Lancar, Polda Riau Tuai Apresiasi Dari Masyarakat

    Riau-  Pengurus Koordinator Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PKC PMII) Riau memberikan apresiasi kepada Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal karena dinilai telah memberikan rasa aman dan nyaman pada seluruh masyarakat saat momentum arus mudik dan balik Lebaran 2023.

    Hal itu disampaikan Ketua PKC PMII Riau, Amri Taufiq Hasibuan dalam keterangan tertulis.

    Amri mengatakan, lebaran tahun ini dijadikan momentum oleh masyarakat untuk pulang kampung ke daerahnya sebab sebelumnya selama dua tahun rutinitas mudik ini dilarang pemerintah lantaran masih musim pandemi covid 19.

    "Jika kita lihat arus mudik dan balik pada lebaran tahun ini berjalan lancar. Kami mengapresiasi kerja keras Bapak Kapolda Riau dan jajaran karena telah mengantisipasi dan memberikan panduan yang baik bagi pemudik, " ujar Amri Taufiq Hasibuan dalam keterangan tertulis, Jumat (28/4/2023).

    "Pastinya mudik tahun ini tidak mudah karena dibayangi belum siapnya fasilitas mudik. Namun berkat kesigapan Bapak Kapolda Riau dan jajarannya menjadikan mudik tahun ini berjalan aman dan lancar, " katanya.

    Amri juga menambahkan, keberhasilan dalam mengamankan arus mudik dan balik lebaran 2023 tahun ini tidak lepas dari peran Kapolda Riau Irjen Pol M Iqbal.

    "Tentunya tidak lepas peran dari Bapak Kapolda Riau sebagai leader terbaik dalam mempersiapkan kelancaran arus mudik dan balik lebaran 2023. Dimana Polri telah menyiapkan beberapa hal yang diperlukan untuk keperluan kelancaraan arus mudik lebaran yang terdiri dari pos pengamanan, pos pelayanan terpadu dan bersinergi dengan, semua kalangan yang bertanggung jawab dengan kelancaran arus mudik, " pungkasnya

    (Berry).

    polda riau mabes polri
    Dina Syafitri

    Dina Syafitri

    Artikel Sebelumnya

    Menko PMK, Kakorlantas POLRI dan Dirut Jasa...

    Artikel Berikutnya

    Buka Konsultasi Publik RKPD 2024, Wako Solok:...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Kasat Resnarkoba Polres Solok Gelar Sosialisasi Bahaya Narkoba di Koto Gadang Koto Anau
    Kapolres Agam Tekankan Pentingnya Ketahanan Pangan Dalam Kunjungan Kerja Ke Polsek Palembayan, 
    Inovasi Puskesmas Cubadak, Dapat Dukungan Masyarakat dan Pemda
    Polsek Lubuk Basung Berikan Sentuhan Nyata untuk Pendidikan Agama

    Ikuti Kami